Beragam Minuman Sehat Untuk Mengurangi Tekanan Darah Tinggi

Beragam Minuman Sehat Untuk Mengurangi Tekanan Darah Tinggi
Tekanan Darah Tinggi (Hipertensi) merupakan salah satu penyakit yang ditakuti banyak orang. Riwayat penyakit dan juga faktor usia adalah dua faktor risiko yang tak dapat dikendalikan sebagai penyebab seseorang terkena darah tinggi.

Meminimalisir hal-hal yang berisiko menyebabkan parahnya darah tinggi adalah cara paling masuk akal untuk dilakukan bila memang penyakit tersebut diturunkan secara genetik.

Baca juga: Tips Tetap Awet Muda Secara Biologis dan Psikologis

Pertambahan usia seseorang juga akan meningkatkan risiko terkena penyakit darah tinggi. Namun, hal ini masih bisa dapat diminimalisir.

Ada beragam cara yang dapat dilakukan guna mengurangi tekanan darah, misalnya dengan melakukan pola makan sehat, rajin berolahraga, serta mengurangi asupan garam dan lemak.

Nah, kali ini topik yang akan kita bahas adalah tips mengenai minuman apa saja yang baik dikonsumsi untuk menurunkan tekanan darah tinggi.


1. Air Putih

Dehidrasi (kekurangan cairan tubuh) dapat mengakibatkan pembuluh darah jadi mengkerut, sehingga jantung akan bekerja lebih keras dan menyebabkan naiknya tekanan darah.

Oleh sebab itu, jaga komposisi cairan dalam tubuh agar tetap seimbang dengan mencukupi asupan air putih setiap hari.

Keseimbangan cairan dalam tubuh akan membuat tekanan pada jantung tetap normal dan mencegah Anda dari serangan tekanan darah tinggi.

Minum air putih sebanyak 8 gelas setiap hari (sesuai anjuran kesehatan) merupakan langkah yang baik untuk menurunkan risiko terkena penyakit tekanan darah tinggi.


2. Susu Rendah Lemak

Ada kaitan antara kekurangan kalsium dengan timbulnya tekanan darah tinggi. Oleh sebab itu, dianjurkan untuk Anda mengkonsumsi susu rendah lemak namun tinggi kalsium agar kebutuhan kalsium harian dapat tercukupi.

Menurut para ahli kesehatan, susu rendah lemak yang direkomendasikan untuk dikonsumsi setiap harinya ialah 3 porsi.


3. Teh Rosella

Teh rosella memiliki rasa yang menyegarkan, tidak jarang orang mengkonsumsinya secara teratur. Terdapat kandungan phytochemical bioaktif dalam teh bunga rosella yang berkhasiat sebagai inhibitor ACE alami.

Beberapa studi ada yang menyebutkan bahwa teh Rosella memiliki manfaat yang sama dengan kaptopril yang biasa digunakan untuk menurunkan tekanan darah.

Menurut sebuah penelitian, tiga porsi seduhan teh rosella bila diminum dengan teratur tiap hari dapat menurunkan tingkat tekanan darah secara signifikan.


4. Jus Delima

Khasiat yang sama seperti pada teh rosella juga dimiliki oleh jus buah delima. Buah ini memiliki manfaat sebagai inhibitor ACE yang hampir sama dengan obat-obat penurun tekanan darah tinggi dan untuk mengobati penyakit jantung.

Sejumlah penelitian baru-baru ini menemukan manfaat dalam jus buah delima yang baik untuk melancarkan peredaran darah. Jadi, cobalah untuk mengkonsumi jus buah delima secara rutin bagi Anda penderita hipertensi.


5. Jus Buah Bit

Buah bit mengandung asam folat dan potassium yang bermanfaat untuk mengatur tekanan darah dalam tubuh.

Buah ini juga memiliki kandungan senyawa nitrat yang dapat diubah menjadi nitrit dan sangat berperan dalam membentuk otot dan membuatnya menjadi lebih rileks.

Efek relaksasi yang diberikan oleh buah bit dapat membuat pikiran tenang sehingga akan menurunkan tekanan darah.


Nah, demikian informasi yang dapat kami bagikan mengenai macam-macam minuman yang baik dikonsumsi untuk meredakan tekanan darah tinggi. Selain untuk pengobatan, minuman-minuman tersebut juga baik untuk pencegahan.

Sumber:
https://www.deherba.com/konsumsilah-minuman-minuman-penurun-tekanan-darah.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Beragam Minuman Sehat Untuk Mengurangi Tekanan Darah Tinggi"

Posting Komentar