Sepuluh Blog Bahasa Indonesia dengan Penghasilan Mengagumkan
![]() |
Di antara program periklanan internet berbasis PPC lainnya, Google Adsense masih dianggap menjadi yang terfavorit di kalangan blogger karena memberikan bayaran yang cukup tinggi.
Nilai per klik iklan yang diberikan bisa mencapai kisaran 0,1 – 5 dolar untuk konten berbahasa Inggris, dan 0,05 - 0,5 dolar untuk konten dalam bahasa Indonesia.
Jadi, sudah tidak mengherankan bila kini banyak blogger khususnya yang berasal dari Indonesia menggunakan Google Adsense sebagai sumber utama pendapatan bagi blog mereka.
Baca juga: 6 Cara Jitu Mendapatkan Uang dari Nge-Blog
Banyak blog di dunia maya terus hidup dan eksis berkat adanya layanan PPC Google Adsense, hal ini juga menjadi penyemangat bagi banyak blogger untuk terus berkarya membuat konten atau tulisan yang bermanfaat bagi banyak orang.
Tak sedikit pula yang kemudian menggantungkan hidupnya dari blog tersebut, dan menjadikan Adsense sebagai penghasilan utama mereka setiap bulan. Biasanya blogger seperti ini disebut dengan istilah “Full Time Blogger”.
Walau tampaknya seperti mereka ini tidak bekerja atau tidak memiliki pekerjaan yang tetap, namun jangan salah karena penghasilan ratusan juta perbulan bisa saja didapat oleh mereka para Full Time Blogger.
Seperti blog-blog Adsense Berbahasa Indonesia berikut ini, mereka para pemiliknya diperkirakan mampu menghasilkan jutaan rupiah per bulannya dari blog Adsense miliknya tersebut.
Berdasarkan perkiraan yang dilakukan seorang blogger yang menulis artikel tentang “Top 10 Blog AdSense Berpenghasilan Terbesar di Indonesia” pada laman berguruseo.blogspot.com, dan berikut adalah daftarnya:
10. BLOGGUEBO.COM
Pemilik Blog: Medhy Aginta
Alexa Rank: 378.878
Jumlah rata-rata Pengunjung bulanan: 27 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 3 juta
Blog BLOGGUEBO merupakan blog personal yang memfokuskan diri pada bahasan mengenai “make money online” atau bagaimana memperoleh uang secara online yang dikemas dalam artikel dengan gaya bahasa yang simpel dan mudah dipahami sekalipun oleh pemula.
9. BLOGODOLAR.COM
Pemilik blog: Herman Yudiono
Alexa Rank: 73.896
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 40 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 5 juta
BLOGODOLAR merupakan blog yang memuat berbagai tips ngeblog, mulai dari tips desain blog, optimasi SEO, tips menulis artikel blog, meningkatkan pengunjung blog, hingga panduan lengkap tentang cara monetisasi blog.
8. INDONEWS.CO.ID
Pemilik blog: (Tidak diketahui)
Alexa Rank: 445.336
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 40 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 7 juta
Mungkin anda akan terkecoh bila melihat nama domain dari blog tersebut dan mengira kalau situs ini merupakan portal berita Nasional yang selalu up to date seperti Detik, Kompas, atau Antara.
Kenyataannya tidak demikian, INDONEWS layaknya sebuah blog pada umumnya, hanya saja blog ini memuat berbagai informasi dengan topik yang beragam, seperti Blogging, Internet, Teknologi, Kesehatan, Kecantikan, dan lain-lain.
Namun blog ini memang lebih banyak memuat info-info tentang kesehatan. Walaupun usianya masih tergolong muda, hanya dalam waktu satu tahun saja blog ini sudah merajai beragam keyword di mesin pencari google.
7. STRUKTURKODE.BLOGSPOT.COM
Pemilik blog: (Tidak diketahui)
Alexa Rank: 89.876
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 60 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 8 juta
Jangan anda menganggap remeh blog dummy atau blog gratisan, karena ternyata bukan hanya blog dengan TLD (Top Level Domain) saja yang bisa sukses, blog dengan sub domain blogspot pun terbukti mampu menghasilkan pendapatan yang tidak sedikit.
STRUKTURKODE adalah salah contohnya. Blog yang isinya membahas tentang bisnis online, tutorial blogging, dan SEO ini merupakan salah satu dari sekian banyak blog dummy yang mampu meraih kesuksesan.
Blog ini memuat berbagai panduan lengkap tentang SEO tutorial blogging ditambah lagi cara penulisnya menyampaikan informasi melalui tulisan juga sangat menarik.
Namun sayang sekali pemilik dari blog ini belum diketahui karena tidak terdapat di halaman “Contact” maupun “About”.
6. FAISAL-FACHRUREZA.BLOGSPOT.COM
Pemilik blog: Faisal Fachrureza
Alexa Rank: 144.309
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 95 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 10 juta
Mungkin anda tidak akan mengira kalau ternyata pemilik blog adsense yang sukses ini adalah remaja berusia 15 tahun.
Ya, Faisal Fachrureza yang merupakan pemilik blog FAISAL-FACHRUREZA ini lahir di Berau, Kalimantan Timur.
Ia mengisi blognya ini dengan artikel-artikel tentang Blogging, SEO dan berbagai macam hal yang berhubungan internet.
5. O2NETTER.BLOGSPOT.COM
Pemilik blog: Rezky Nabil Anwari
Alexa Rank: 144.309
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 120 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 15 juta
Bisa kita lihat bagaimana banyaknya jumlah pengunjung yang tampil melalui widget histat yang dipasang pada blog ini.
O2NETTER bisa sangat ramai pengunjung bukan karena artikelnya yang berjumlah ratusan, akan tetapi lebih dikarenakan kata kunci pada setiap artikel tersebut dipilih dengan sangat baik, ia menggunakan kata kunci dengan pencarian minimal ratusan ribu per bulan.
Cara sang pemilik blog membuat artikel juga sangat pintar, dan inilah yang membuat artikel-artikel pada blog O2NETTER nyaris selalu berada di ranking 1 besar Google.
4. TERBARUX.BLOGSPOT.COM
Pemilik blog: Adinda Linda
Alexa Rank: 119.309
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 210 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 20 juta
Pendapatan dari blog ini diperkirakan sekitar Rp 20 juta tiap bulannya, bisa kita lihat dari banyaknya pengunjung yang datang.
3. WWW.CARASEOBALI.COM
Pemilik blog: Abu Kholid
Alexa Rank: 51.965
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 270 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 25 juta
Blog dengan pemilik bernama Abu Kholid ini salah satu blog berbahasa Indonesia yang mempunyai penghasilan dari Google Adsense cukup besar.
Traffiknya yang sebesar gunung diperoleh dari blog yang baru seumur jagung. Nyaris dilibas habis seluruh keyword dengan jumlah pencarian tinggi oleh CARASEOBALI.COM.
Penulis blog ini selalu membuat artikel yang tidak terlalu panjang, bahkan rata-rata kurang dari 700 kata.
Namun, si pemilik blog memang menyampaikan isi artikel dengan tidak bertele-tele dan langsung mengena pada poin pembahasan dalam artikel tersebut, singkat, padat dan mudah dimengerti.
Mungkin inilah mengapa pengunjung dari blog ini merasa nyaman membaca artikel di blog tersebut, dan setiap hari selalu mengalami penambahan.
2. BIBEH.COM
Pemilik blog: (tidak diketahui)
Alexa Rank: 126.266
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 290 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 30 juta
BIBEH merupakan blog dengan tema “gado-gado” (bermacam topik bahasan) serba ada. Berbagai topik bahasan artikel tersedia di blog ini, mulai dari kecantikan, kesehatan, bisnis online, tips blogging hingga desain rumah.
Jadi, bila traffik di blog ini mencapai ratusan ribu per hari janganlah anda merasa heran. Kerja keras dan usaha yang maksimal memang dilakukan oleh admin blog dengan membuat konten dan backlink yang berkualitas.
1. WWW.MAXMANROE.COM
Pemilik blog: Marikxon Manurung
Alexa Rank: 22.414
Jumlah rata-rata pengunjung bulanan: 500 ribu
Perkiraan pendapatan per bulan: Rp 50 juta
Blog MAXMANROE pastinya sudah tidak asing lagi di benak anda, terutama anda yang sering mengetikkan keyword tentang bisnis. Blog ini bisa disebut sebagai blog bahasa Indonesia tersukses yang ada saat ini.
Jumlah pengunjungnya mencapai puluhan ribu per harinya. Dan penghasilan dari blog ini juga tidak hanya mengandalkan Adsense semata, tapi juga dengan menyediakan slot iklan mandiri yang ditawarkan dengan harga menarik untuk sewa bulanannya.
***
Itulah sepuluh buah blog berbahasa Indonesia yang menurut kami mempunyai penghasilan yang cukup besar.
Sebaiknya anda jangan terjebak membaca posting kami barusan, karena kebanyakan anda pasti hanya melihat hasil saat ini yang telah didapatkan oleh blog tersebut, tanpa peduli untuk memahami proses seperti apa yang telah para pemilik blog tersebut lalui.
Ada juga dari mereka yang pernah gagal namun tak menyerah lalu kemudian mencoba kembali jalan blogger untuk mencapai kesuksesan.
Sumber:
http://berguruseo.blogspot.com/2015/02/top-10-blog-adsense-berpenghasilan-terbesar-di-indonesia.html
Wah.. jadi pengen nih tapi sayang blog ane belum ada adsensenya :(
BalasHapusjangan berkecil hati, terus tingkatkan posting dan bangun backlink berkualitas, nanti kalo sudah cukup traffik kan bisa coba cari mastah yang mau diajak joint venture aja gan.... :)
Hapusmantap blog dan artikelnya brow,,,semangat ane ngeblog muncul lagi nih,,,,hhaha
BalasHapusiya mas brow, tetep semangat. dengan usaha dan kemauan yang keras, insya Allah kita pasti bisa seperti mereka.
HapusBisa menjadi penyemangat para blogger yg lagi lesu dalam membuat postingan...salut untuk blogger indonesia
BalasHapusiya gan, trims atas komentarnya.
Hapusgilaaaaa,,,, ternyata banyak yang masih berplatform blogspot..
BalasHapushttp://www.belajaringgrisfun.com
http://everythingaboutvanrush88.blogspot.com
http://101alasan.blogspot.com
http://pelajaranbahasajerman.blogspot.com/
http://pelajaranbahasajepangonline.blogspot.com/
iya gan, blogspotnya di custom domain aja. kan lebih aman dan profesional
Hapuskeren
BalasHapus
BalasHapusRebat FBS TERBESAR – Dapatkan pengembalian rebat atau komisi hingga 70% dari setiap transaksi yang anda lakukan baik loss maupun profit,bergabung sekarang juga dengan kami
trading forex fbsasian.com
-----------------
Kelebihan Broker Forex FBS
1. FBS MEMBERIKAN BONUS DEPOSIT HINGGA 100% SETIAP DEPOSIT ANDA
2. FBS MEMBERIKAN BONUS 5 USD HADIAH PEMBUKAAN AKUN
3. SPREAD FBS 0 UNTUK AKUN ZERO SPREAD
4. GARANSI KEHILANGAN DANA DEPOSIT HINGGA 100%
5. DEPOSIT DAN PENARIKAN DANA MELALUI BANL LOKAL Indonesia dan banyak lagi yang lainya
Buka akun anda di fbsasian.com
-----------------
Jika membutuhkan bantuan hubungi kami melalui :
Tlp : 085364558922
BBM : fbs2009
semoga wowtopik.com menjadi forum no 7 di indonesia. ngarep
BalasHapuswaw sadis, ngomong-ngomong ada beberapa diatas yang menurut estimasi pribadi saya lebih dari itu gan dari segi pengunjung rata2 dan penghasilan. estimasi itu didasarkan rangkuman hasil perbandingan saya dengan situs lain yang transparansi juga.
BalasHapusKalo boleh tau blog ini penghasilan perbulannya brp gan hehe
BalasHapushehe, klo dibandingin sama blog-blog mastah di atas mah, saya masih unyu-unyu mas. :-)
HapusTpi alhamdulillah bisa ckup buat biaya hidup harian, byr kontrakan, dan setoran motor. wkwkwkwk.
smoga aja blog kita semua bisa mengganti salahsatu top blog diatas https://tentangilham.blogspot.co.id/
BalasHapusthanks,,,semoga bermanfaat
BalasHapusmy blog