Tips Belanja Pakaian dengan Hemat

Tips Belanja Pakaian dengan Hemat
Pakaian merupakan salah satu kebutuhan pokok bagi manusia. Di samping fungsi utamanya guna menutup bagian tubuh, pakaian yang kita pakai sehari-hari dapat pula sebagai penunjang penampilan anda.

Dalam membeli pakaian tidaklah harus selalu yang mahal, hal terpenting adalah apakah pakaian tersebut nyaman dipakai, terlihat rapi, dan juga sedap dipandang mata.

Walaupun harga memang menjadi tolak ukur dari kualitas sebuah pakaian, tapi tidaklah selalu demikian.

Baca juga: 4 Tips Menghemat Belanja Pakaian untuk Lebaran

Untuk apa harga mahal namun tidak nyaman ketika dipakai. Oleh sebab itu, penting sekali untuk anda meneliti terlebih dahulu sebelum membeli.

Pandai-pandailah dalam memilih pakaian yang akan kita kenakan sehari-hari. Berikut ini kami akan berbagi beberapa tips hemat ketika belanja pakaian untuk membantu anda dalam mempertimbangkan seperti apa pakaian yang layak dibeli maupun yang tidak cocok untuk anda.


1. Berbelanja di Tempat dengan Potongan Harga

Ketika mendengar ada sebuah toko atau department store yang sedang mengadakan clearance sale alias program potongan harga, maka jangan lewatkan kesempatan itu.

Biasanya, harga pakaian yang dijual akan jauh lebih murah dibandingkan dengan harga normal. Lumayan bukan, anda jadi bisa membeli pakaian dengan kualitas bagus namun dengan hemat.


2. Hunting Pakaian di Toko Online

Toko online alias online shop sekarang ini memang sedang membludak di internet. Ada yang membuka website khusus, maupun hanya menjualnya melalui media sosial, seperti facebook, twitter, instagram, Blackberry Messenger, dan sebagainya.

Strategi promosi seperti ini nampaknya cukup ampuh, anda sebagai calon konsumen jadi dapat melihat berbagai display produk dari gambar-gambar yang mereka unggah dan bagikan.

Anda bisa mulai memilih pakaian-pakaian yang harganya terjangkau. Biasanya, dikarenakan ketatnya persaingan banyak juga lho online shop yang menawarkan barmacam diskon pada barang dagangannya.

Berbelanja online juga akan membuat anda bisa lebih berhemat. Baik dari segi biaya dan juga waktu. Namun, anda juga harus tetap waspada terhadap kemungkinan penipuan yang bisa saja terjadi ketika anda berbelanja online.

Untuk itu, pilihlah online shop atau Olshop yang benar-benar sudah terekomendasi, dan terpercaya oleh banyak pelanggan.

Untuk mengecek apakah penjual tersebut serius atau tidak dalam berjualan, lihatlah pada testimoni pembelinya, dan juga sudah seberapa lama Olshop tersebut aktif dan berdiri melayani pelanggan di dunia maya.


3. Tidak Ada Salahnya Mengintip Koleksi di Garage Sale

Sesuai dengan namanya, ‘garage sale’ memang biasanya digelar di garasi rumah. Bagi anda yang ingin hemat belanja pakaian, garage sale bisa menjadi pilihan jitu.

Umumnya, garage sale diadakan oleh para pengkoleksi pakaian yang hendak meng-upgrade koleksi di lemari mereka dengan cara menjual sebagian pakaian yang sudah tak terpakai lagi.

Tapi, anda jangan salah sangka dulu, tak semua pakaian yang dijual di garage sale itu adalah pakaian bekas lho.

Ada pula sebagian yang dijual adalah pakaian baru. Bisa saja dengan alasan, ternyata sewaktu membeli modelnya tidak cocok, atau ukurannya tidak pas, dan sebagainya.

Harga yang ditawarkan oleh sang pemilik yang mengadakan garage sale biasanya relatif terjangkau dan lebih hemat.

Walaupun pada garage sale sebagian besar pakaian yang dijual adalah barang bekas, namun pastinya barang tersebut masih berkualitas sehingga masih layak untuk dijual kembali.

Seperti contoh pakaian artis yang mungkin hanya baru dipakai beberapa kali saja. Karena jarang juga bukan ada artis yang mengenakan baju itu-itu terus?


4. Bandingkan Harganya dengan Toko Lain

Anda mungkin di suatu waktu sudah sangat mantap untuk membeli sepotong pakaian yang sudah lama anda incar. Tapi, ketika waktunya telah tiba anda memiliki sejumlah uang untuk membelinya, sebaiknya jangan terburu-buru. Cobalah bandingkan terlebih dahulu harga baju yang dijual di toko tersebut dengan harga di toko lain. Siapa tahu harganya bisa lebih murah namun dengan jenis dan kualitas yang sama.

Anda bisa mencoba mencari referensi harga yang lengkap dulu di internet, dengan begitu mungkin saja anda bisa lebih hemat beberapa puluh ribu bila anda mau sedikit bersabar dan berusaha mencari harga yang lebih miring.


Itulah beberapa tips yang bisa anda lakukan dalam membeli pakaian dengan lebih hemat. Jadi, sisa uangnya bisa anda pergunakan untuk keperluan yang lain bukan?

Sumber:
http://blog.shopious.com/tips-menghasilkan-uang-online/4-tips-hemat-belanja-pakaian

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Tips Belanja Pakaian dengan Hemat"

  1. Terimakasih, informasinya menarik sekali

    BalasHapus
  2. Terima kasih kunjungan "Grosir Tanah abang", laris manis ya jualannya.

    salam
    Belonomi.com

    BalasHapus