Tips Menghemat Daya Baterai Smartphone Saat Perjalanan Jauh
kuskusklik.blogspot.com |
Kemanapun kita pergi dan dimanapun kita berada, nampaknya Smartphone telah menjadi suatu benda wajib yang harus kita bawa.
Begitu juga saat melakukan perjalanan jauh menggunakan kendaraan umum, kita tentunya harus memiliki trik supaya baterai smartphone tidak cepat habis dan komunikasi nirkabel Anda saat perjalanan tersebut tidak terkendala hanya karena daya baterai yang habis.
Berikut kami bagikan tips-tips yang dapat sahabat lakukan untuk menghemat daya baterai smartphone saat melakukan perjalanan jauh.
Simak juga: Tiga Sistem Operasi Komputer Paling Banyak Penggunanya Di Dunia
Non-aktifkan Fitur yang Tidak Terlalu Diperlukan
Fitur-fitur yang kemungkinan besar tidak terlalu diperlukan saat perjalanan seperti Bluetooth dan WiFi sebaiknya dimatikan saja.
Gunakan fitur pemetaan dengan GPS secara bijak karena walau mungkin akan diperlukan tapi fitur ini dapat menghabiskan daya baterai smartphone Anda dengan cepat.
Selektif Dalam Penggunaan Aplikasi dan Widget
Terkadang meskipun Anda berpikir sudah menon-aktifkannya, beberapa aplikasi akan tetap berjalan. Unduhlah aplikasi Task Manager pada toko aplikasi online seperti Google Play, App Store,
Blackberry World, atau Windows Phone Store. Gunakan aplikasi task manager tersebut untuk mengelola aplikasi berjalan yang Anda butuhkan.
Matikan Koneksi 3G Jika Tidak Dibutuhkan
Dibandingkan GPRS atau EDGE, koneksi 3G memang mempunyai kecepatan lalu lintas data yang lebih kencang. Akan tetapi, penggunaan koneksi 3G juga membutuhkan daya smartphone yang lebih besar.
Tak ada salahnya mematikan koneksi jaringan 3G Anda saat melakukan perjalanan jauh jika Anda hanya lebih banyak melakukan telepon, SMS dan sesekali memeriksa email. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut sepertinya koneksi EDGE saja sudah cukup.
Kunci Layar dan Turunkan Kecerahan Display
Kunci layar saat tidak dipakai agar tidak terlalu memboroskan baterai, terutama pada smartphone berlayar sentuh (touchscreen). Turunkan pula tingkat kecerahan layar (brightness) sampai level minimum namun masih dapat dilihat mata.
Perpendek juga pengaturan jangka waktu otomatis layar menyala. Semua cara tersebut dijamin akan membuat lebih panjang daya baterai Smartphone Anda.
Kurangi Game dan Mendengarkan Musik
Saat terjebak dalam kemacetan, bermain game dan mendengarkan musik mungkin adalah cara tepat mengusir kebosanan.
Namun, di saat melakukan perjalanan jauh fungsi smartphone yang paling utama tentunya ialah untuk tetap dapat terhubung dan berkomunikasi dengan teman atau keluarga.
Jadi, sebaiknya Anda menahan diri untuk tidak mengakses hiburan yang memakan banyak daya baterai seperti game ataupun aplikasi tertentu pada smartphone.
Anda dapat menggunakan perangkat pemutar musik seperti MP3 Player, atau Walkman untuk dapat tetap mendengarkan musik ketika bosan melanda.
Gunakan Aplikasi Penghemat Baterai
Sebelum melakukan perjalanan, ada baiknya Anda mengunduh aplikasi penghemat baterai yang dapat membantu memperpanjang daya baterai dengan praktis dan mudah.
Jika Anda menggunakan smartphone Android ada aplikasi Juice Defender, pengguna Blackberry bisa mengunduh aplikasi NB BattStat, di iPhone ada Battery Go, dan lain-lain.
Bawalah Selalu Powerbank
Powerbank akan sangat berguna ketika Anda melakukan perjalanan jauh. Saat ini terdapat aneka pilihan powerbank di pasaran dengan berbagai merk, bentuk, dan kapasitas penyimpanan baterai.
Pilihlah powerbank yang sesuai dengan kebutuhan Anda, dan sebelum berangkat jangan lupa yah untuk mengisi penuh powerbank Anda terlebih dahulu.
Matikan Smartphone Ketika Tak Dibutuhkan
Mungkin tidak setiap waktu sepanjang perjalanan Anda menerima atau melakukan panggilan. Misalnya ketika melewati wilayah yang tidak terdapat sinyal atau saat hendak beristirahat di malam hari. Maka, akan sangat bijak bila smartphone Anda saat itu dimatikan agar daya baterai tetap hemat.
Sumber:
http://m.inilah.com/read/detail/2121255/memperpanjang-daya-baterai-smartphone-saat-mudik
wahhh bolehh juga nigg gan tipsnya saya izin Simpan yaahhh makasiii :) salam kenal dari Cinta Teknologi
BalasHapusJust aask for an easy refund!
BalasHapus