Lima Bidang Profesi Dengan Gaji Tinggi

Dokter, Guru, Tentara, atau Polisi, mungkin adalah cita-cita Anda dulu waktu masih kecil. Di kala itu, kita begitu mengidolakan profesi tersebut karena terpengaruh dari cerita orang tua, teman-teman, atau tontonan di Televisi, ada juga dari kita yang mencita-citakannya karena menganggap semua itu adalah profesi yang mulia.

Namun, seiring proses kedewasaan yang kita jalani, pilihan profesi kemudian tertuju pada besar atau tidaknya gaji yang akan terima. Ya, profesi-profesi yang kita cita-citakan waktu kecil tadi ternyata nampaknya memang belum tentu memberikan penghasilan yang besar.

Baca juga: 5 Referensi Pekerjaan Freelance Dengan Penghasilan Besar

Lalu apa saja sih profesi yang bisa memberikan kita gaji selangit? Yuk, mari Sahabat Blogadit simak posting kali ini yang akan berbagi informasi mengenai profesi-profesi dengan gaji tinggi. Diurutkan dari mulai yang kecil sampai yang terbesar yah...

Industry Consumer Goods

Di bidang ini seorang manajer pemasaran pada perusahaan multinasional dapat memperoleh gaji hingga kisaran Rp 35-40 juta sebulan.


Industri Telekomunikasi

Seorang program manajer pada sebuah operator telekomunikasi bisa memperoleh gaji dengan kisaran Rp 50-60 juta per bulan. Apalagi nampaknya akhir-akhir ini perusahaan telekomunikasi sedang menggeliat di tanah air.


Perusahaan Tambang Non-Migas

Sebagai gambaran, seorang manajer madya di perusahaan tambang non-migas (logam atau batubara) bisa memperoleh gaji di atas Rp 60 juta tiap bulannya.


Perusahaan Perbankan

Pada perusahaan perbankan, seorang manajer HRD di bank asing di Jakarta dapat diberi gaji hingga kisaran Rp 65-70 juta sebulannya.

Walau industri perbankan Indonesia memang sempat mengalami masa-masa suram pada tahun 1998, juga pada tahun 2008 lalu, tetapi awal tahun 2009 mulai menunjukkan trend yang membaik.


Perusahaan Migas Multinasional

Sedangkan pada tingkat teratas, profesi dengan gaji tertinggi ternyata diperoleh mereka yang bekerja pada perusahaan-perusahaan migas multinasional.

Menurut seorang konsultan recruitment JO Eksekutive Jakarta, M. Ali Akbar, Geolog senior yang bekerja pada perusahaan migas multinasional bisa diganjar dengan gaji yaitu tak kurang dari Rp 100 juta setiap bulan.

Bagaimana, gaji yang fantastis bukan? Namun, gambaran di atas hanyalah perkiraan secara kasar saja yang berarti kenyataan di lapangan tergantung pada perusahaan masing-masing, juga kinerja kita sendiri.

Jadi, bisa saja anda yang bekerja pada perusahaan tersebut ternyata digaji jauh di bawah itu, tapi bisa juga mungkin di atas itu. Nah, apakah Sahabat tertarik?

Sumber:
http://berandakata.blogspot.com/2010/10/profesi-profesi-dengan-gaji-selangit.html
lowesforpros.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Lima Bidang Profesi Dengan Gaji Tinggi"

Posting Komentar