Lenovo S930 - Phablet Murah Berkualitas Baik Dengan Fitur Menarik
paketblackberry.com |
Awalnya perusahaan ini memiliki produk-produk unggulan berupa perangkat komputer dan laptop hingga sempat menjadikannya produsen PC terbesar yang menduduki peringkat delapan dunia di tahun 2004.
Kini mereka telah merambah ke pasar smartphone yang berbasis sistem operasi android dan menunjukkan perkembangan yang mengagumkan.
Produk-produk smartphone unggulannya tak kalah bersaing dengan produk lainnya yang lebih dulu bermunculan.
Berbagai produk smartphone yang diproduksi perusahaan ini cukup bisa dinikmati oleh semua kalangan dan menjadi terekomendasi karena di samping harganya yang relatif terjangkau juga fitur dan spesifikasinya cukup mumpuni jika dibandingkan dengan produk vendor lain dengan bandrol yang lebih tinggi.
Dari sekian banyak ponsel keluaran Lenovo, salah satunya yang akan dibahas pada posting Blogadit kali ini ialah Lenovo S930 yang merupakan phablet keluaran terbaru dengan berbagai spesifikasi dan fitur menarik.
Phablet ini diklaim sebagai perangkat tablet yang sangat murah namun memiliki kualitas sangat baik.
Tampilannya relatif sama dengan phablet lainnya, namun untuk ukuran layar phablet ini berukuran sekitar 6 inchi dengan capacitive touchscreen yang tentu memudahkan para pengguna untuk melakukan aktivitas pada layar tersebut.
Sistem operasi pada gadget ini menggunakan OS Android v4.2 (Jelly Bean) dengan prosesor berkecepatan 1.3 GHz sebagai otaknya. Kapasitas RAM nya yang 1 GB tentu sangat mendukung kinerja yang dilakukan oleh prosesor tersebut.
Smartphone yang mempunyai status rilis November 2013 ini dilengkapi memori internal yang cukup lega yaitu 8 GB, bahkan jika Anda masih merasa kurang dengan memori sebesar itu, tersedia pula slot micro SD yang dapat di tingkatkan ruangnya hingga 64 GB.
Nah, untuk spesifikasi lebih detailnya, bisa Anda lihat pada keterangan di bawah ini:
- Jaringan: GSM 850/900/1800/1900
- Dual SIM: ON
- HSDPA: 2100
- Layar: 6 inchi (1280 x 720 pixels), IPS LCD Capacitive touchscreen 16M
- Sistem Operasi: OS Android 4.2 Jelly Bean
- CPU: MT6582 Quad Core 1.3 GHz
- GPU: MALI 400
- Memori Internal: 8 GB Internal
- RAM: 1 GB RAM
- Memori Eksternal: micro SD slot up to 64 GB
- Kamera Utama: 8 MP, LED Flash Light, Autofocus
- Kamera Depan: 1.6 MP
- Konektivitas: Bluetooth 3.0 (EDR, A2DP), micro USB 2.0
- Wi-Fi: IEEE 802.11 b/g/n, Wifi-Hotspot
- Fitur: GPS, Gravity, Proximity, Light Sensor, Magnetic, Multi-touch, E-Compass
- Baterai: Li-Ion 3000 mAh
Itulah detail spesifikasi dari Smartphone Lenovo S930. Sedangkan untuk harga, kabarnya gadget ini hanya dibandrol pada kisaran dua jutaan.
Sumber:
http://www.tombolhp.com/2013/12/spesifikasi-dan-harga-lenovo-s930.html?m=1
0 Response to "Lenovo S930 - Phablet Murah Berkualitas Baik Dengan Fitur Menarik"
Posting Komentar