Membangun Kepercayaan Pelanggan Di Bisnis Penulisan II
Apa kabar para pembaca yang budiman, kita akan melanjutkan pembahasan di halaman lalu yakni tentang [ MembangunKepercayaan Pelanggan Di Bisnis Penulisan ] Langsung saja kita akan bahas di season yang kedua, yakni tentang terusan dari poin-poinnya itu sendiri.
Berikan harga yang seimbang
Usahakan saat memberikan harga hendaknya menyamakan dengan kualitas tulisan, kualitas tulisan bisa dari bahasa yang terarah dan jelas, atau bisa juga perkatanya yang lebih banyak, jangan sekali-kali memberikan harga yang melambung jika memang kualitasnya sederhana, seperti di season pertama tadi, utamakan kejujuran untuk konsumen Anda. Namun jika memang kualitasnya bagus, berikanlah tawaran yang lain, misalnya saja “ Jika ingin harga yang lebih murah, saya bisa tawarkan paket yang lainnya, intinya menawarkan lebih banyak jasa-jasa yang Anda buat.
Buat konten yang special dan ringan
Konten yang special bisa jadi berupa dari perkatanya tadi, yang lebih banyak, dan bisa juga menyambungkan judul artikel satu dengan yang lain, atau bisa juga membuat tulisan yang berbahasa inggris. Kalau untuk yang ringan sendiri bisa berupa perkata yang tidak banyak, bisa sekitar 300-350 saja, namun usahakan pula memberikan judul yang unik dan isi artikel yang terarah. Jika ingin memberikan penambahan yang berkualitas, usahakan memberikan gambarnya pula. Ini memudahkan konsumen agar mereka tidak perlu repot lagi mencari gambar yang susah, ini biasanya yang di sukai pelanggan.
Berikan bonus
Bonus bisa berupa dari harganya, atau bisa juga ada bonus artikel lain selain pesanan yang sudah di buat tersebut.
Tepat waktu dalam pelayanan
Ini yang paling bermasalah jika ada konten yang di pesan ternyata tidak sesuai waktu yang sudah di sepakati, sebaiknya aturlah waktu sebaik mungkin, jika memang artikel tersebut di buat oleh tim, usahakan untuk mengaturnya dan membaginya dengan bijak, tetapi jika artikel yang di buat tersebut di buat sendiri, usahakan pula untuk membagi waktu dengan tepat. Sebab pelayanan yang tepat waktu akan menjadi kepuasan tersendiri bagi para pembeli konten.
Berikan penawaran menarik yang lainnya
Meskipun saat itu sudah ada kesepakatan tentang judul artikel, dan apabila pesanan sudah selesai, usahakanlah memberi penawaran yang lebih menarik, misalnya saja dengan menawarkan “ Mas, mbak, ini ada artikel judul lain tentang niche ini, intinya tunjukkan penawaran jika Anda memiliki artikel dengan tema tertentu. Siapa tahu konsumen tersebut tertarik untuk membelinya. Ini akan menjadi keuntungan yang dobel bagi Anda.
Pada dasarnya menggeluti dan menjadi penulis konten memang gampang-gampang susah, hanya saja yang paling penting adalah memberkan kepercayaan yang lebih, agar konsumen bisa tertarik untuk membeli kepada Anda selamanya, dan jangalah memberikan kekecewaan kepada konsumen, apabila memang tidak sengaja, usahakan minta maaf dan berikan lagi penawaran yang menarik, atau bisa juga memberikan bonus dari kekecewaan yang sudah di buat. Itu tadi lanjutan dari Membangun Kepercayaan Pelanggan Di Bisnis Penulisan, semoga bermanfaat bagi para pebisnis penulis konten.
0 Response to "Membangun Kepercayaan Pelanggan Di Bisnis Penulisan II"
Posting Komentar