Daftar Permainan Adventure Time di Android Terbaik, Gamer Sejati Harus Coba!

Daftar Permainan Adventure Time di Android Terbaik, Gamer Sejati Harus Coba! - Ini adalah salah satu jenis tayangan yang sangat menyenangkan memang untuk ditonton. Meskipun yang sebenarnya permainan tersebut tidak mempunyai begitu banyak penggemar seperti halnya pada tayangan kartun yang lain, yakni The Simpsons atau pun Family Guy, namun Adventure Time ternyata juga mempunyai penggemar fanatiknya sendiri. Hal tersebut dapat dilihat dari para penggemarnya yang memang berbeda, mereka bahkan bisa nikmati tayangan tersebut dengan cara mereka masing – masing.


Karena jumlah penggemarnya yang tak sedikit tersebut, sehingga munculnya beberapa judul permainan yang sama pada berbagai platform. Bahkan Cartoon Network sebagai publisher turut hadirkan permainan di perangkat mobile. Seperti yang kita tahu bersama, bahwa ada banyak sekali judul dari permainan Adventure Time di Google Play. Dimana dari semua judul yang ada ternyata mempunyai gameplay yang berbeda – beda. Nah, untuk bisa tentukan pilihan yang tepat, pada artikel kali ini kami akan suguhkan beberapa judul permainan Adventure Time terbaik yang ada di Android.

Daftar Permainan Adventure Time di Android Terbaik


Adventure Time Run


Ini adalah permainan terbaru, dimana para pemainnya mungkin saja sudah bisa membayangkan bagaimana permainan tersebut dapat berjalan. Adventure Time Run merupakan permainan endless run seperti halnya permainan lain. Pada permainan satu ini, Anda sebagai pemain nanti akan berlarian dan terus berlarian sembari menghadapi bos, tingkat level, dan pastinya berbagai variasi Power Up. Permainan tersebut hampir sama dengan judul – judul yang sebelumnya dimana hanya permainan kasual yang biasanya dimanfaatkan untuk usir waktu dari kebosanan. Meskipun permainan ini bisa didapatkan secara cuma – cuma, alias gratis, tetapi ada item berbaya di dalamnya yang mungkin saja kurang diinginkan pemain.

Baca juga : 3 Game Android Musik Terbaik untuk Kamu

 

Time Tangle – Adventure Time


Time Tangle – Adventure Time memang hampir sama dengan judul permainan yang sudah disebutkan sebelumnya yang mempunyai level genre endless runner. Dimana dalam permainan berikut ini si pemain nanti akan dapatkan beberapa level yang berbeda – beda untuk dimainkan. Selain berlarian untuk hindari rintangan, para pemainnya juga bisa memukul lawan yang sedang dihadapi. Selain itu, dalam permainan tersebut ada sebuah bar yang jadi pertanda dari tiap level yang akan diselesaikan.

Adventure Time Game Wizard


Ini adalah permainan Adventure Time yang bisa dibilang paling unik jika dibandingkan dengan permainan yang lain. Premis pada permainan tersebut adalah platformer. Pemain nanti bisa pilih karakter favoritnya sendiri dan menyelesaikan level demi level yang ada. Meskipun demikian, pemain sendiri juga bisa buat level mereka sendiri sesuai dengan keinginan masing – masing pemain. Tak hanya itu, pemain bahkan bisa menggambar di keras untuk levenya, lalu memindahkan dengan menggunakan scanner yang ada dalam permainan, kemudian mereka langsung bisa bermain pada level yang tadinya sudah dibuat.

Adventure Time Puzzle Quest


Daftar permainan Adventure Time di Android terbaik yang selanjutnya adalah Adventure Time Puzzle Quest. Ini merupakan salah satu tipe permainan bergenre yang cukup populer. Permainan tersebut adalah permainan puzzle yang mencocokan tiga barang sekaligus. Permainan ini bisa dibilang sangat sederhana sekali, akan tetapi mempunyai ciri khasnya sendiri. Tak jauh berbeda dengan permainan mencocokan yang lain, pemain di sini hanya perlu cocokan gambar – gambar yang sama untuk bisa kumpulkan poin.

Nah, itulah daftar permainan Adventure Time di Android terbaik yang bisa kami informasikan. Semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Daftar Permainan Adventure Time di Android Terbaik, Gamer Sejati Harus Coba!"

  1. Permisi Bung Simon, barangkali mau tukeran blogpost dengan saya? Terima kasih.

    BalasHapus
    Balasan
    1. boleh mas....
      saat ini dengan Simon.

      kirimkan skemanya , juga artikelnya ke saya : partisimon (at) yahoo (dot) com

      salam
      simon

      Hapus