Hadirnya Yamaha MT-15 Meramaikan Pasar Motor Sport 150CC
Dengan tampilan baru berkonsep batangan, kemunculannya diharapkan akan membawa angin segar di pasar motor sport Indonesia kelas 150CC.
Sebelumnya, berbagai spekulasi memang telah muncul perihal hadirnya Yamaha MT-15 ke pasar Indonesia.
Baca juga: Wajah Baru Honda CB150R StreetFire yang Lebih ‘Garang’
Namun, motor sport ini lebih dulu diluncurkan di Thailand pada Thailand Auto Expo 2015 beberapa waktu lalu.
Motor ini memang hampir mirip dengan generasi pendahulunya, Yamaha R15 hanya saja tampil dengan konsep batangan.
Salah satu kemiripannya adalah pada bagian mesin yang berkapasitas 149 CC single silinder plus frame deltabox.
Namun, dibandingkan dengan isu yang sebelumnya santer terdengar, ternyata terdapat beberapa selisih perbedaannya, di antaranya ialah motor ini tidak dibekali dengan keyless ignition sistem dan slot kunci pada motor ini berada pada tangki bahan bakar.
Di samping mengusung penampilan yang unik layaknya streetfighter, Yamaha MT-15 ini juga disokong oleh beberapa peranti spesial yang dengan otomatis akan menaikkan harga jualnya dibandingkan dengan para pesaingnya.
Salah satu peranti khusus tersebut adalah suspense type UpSide-Down yang banyak dipakai pada motor-motor sport besar.
Hadirnya jenis baru keluaran Yamaha ini tentu akan menambah ramai pasar motor sport di kelas 150CC. Sebagai bahan pertimbangan untuk Anda yang mungkin berminat dengan motor sport batangan ini, Yamaha rencananya akan merilis motor tersebut dengan banderol sekitar Rp 33,5 jutaan.
Tersedia 4 pilihan model atau warna untuk produk satu ini, antara lain Merah kombinasi hitam, silver kombinasi hitam, biru kombinasi hitam dan putih serta hitam pekat.
Sumber:
http://www.hargamobiloke.com/yamaha-mt-15-resmi-dirilis-dengan-harga-jual-rp-33-jutaan/
0 Response to "Hadirnya Yamaha MT-15 Meramaikan Pasar Motor Sport 150CC"
Posting Komentar