Sukses Membangun Toko Online untuk Pemula

Sukses Membangun Toko Online untuk Pemula
triwahyudi.com
Internet telah menjadi sesuatu yang sangat dibutuhkan di jaman sekarang.

Masyarakat sudah begitu akrab dengan dunia internet, penggunaannya selain sebagai komunikasi, mencari informasi, bersosial, termasuk juga sebagai media transaksi jual beli.

Nah, salah satu yang sedang trend saat ini adalah penggunaan media internet sebagai transaksi jual beli.

Semua seakan menjadi serba praktis dan mudah. Batas dan jarak sudah bukan lagi menjadi hambatan dalam melakukan transaksi antara penjual dan pembeli.

Perangkat yang terhubung ke internet dapat digunakan untuk membeli sesuatu tanpa mengharuskan anda beranjak ke mana-mana.

Untuk bertransaksi melalu internet, seorang penjual tentunya harus didukung oleh toko online yang dapat diakses kapanpun dan dimanapun. Agar pembeli lebih nyaman dan bisa mengeksplore produk-produk yang ditawarkan dalam usaha anda.

Simak juga: Penting Untuk Diketahui: Pengertian dan Awal Mula Forex Trading

Berikut ini kami akan berbagi beberapa poin penting yang harus anda lakukan sebagai upaya anda sebagai pemula untuk membangun toko online.


1. Perbaiki Mindset Berbisnis Melalui Toko Online

Toko online yang anda miliki adalah bisnis yang harus anda tangani dengan baik secara berkesinambungan. Semua transaksi yang terjadi dalam toko online harus anda yang mengatur dan menanganinya.

Toko Online berbeda dengan afiliasi, karena pada bisnis afiliasi yang mengurus penjualan adalah pemilik program afiliasi tersebut dan anda hanya tinggal membuat website, mendatangkan traffik, lalu bisa anda tinggalkan tanpa harus repot mengurus segala macam transaksi di dalamnya.

Maka, jangan perlakukan toko online anda seperti toko online afilias. Anda harus menseriusinya, jual produk atau jasa yang bermanfaat di dalamnya, berikan pelayanan kepada pembeli maupun calon pembeli dengan baik dan ramah, dengan begitu pastinya akan berpengaruh pada peningkatan penjualan pada toko online milik anda tersebut.


2. Tentukan Produk yang Ingin Anda Jual

Tentukanlah produk atau jasa apa yang ingin anda jual, hal ini juga terkait dengan pemilihan Niche toko online anda. Menjual produk yang sesuai dengan hobi dan minat anda merupakan hal paling mudah yang bisa terpikirkan.

Namun, pertimbangkan pula bagaimana jumlah peminat pada produk yang akan dijual tersebut. Sebaiknya dipikirkan kembali apabila peminatnya ternyata hanya sedikit.

Anda bisa melakukan riset terlebih dahulu untuk menentukan riset kata kunci pada produk yang hendak dijual. Caranya bisa dengan menggunakan layanan gratis dari Google, yaitu Google Keyword Planner.

Anda bisa mengetahui jumlah pencarian perbulan dari sebuah kata kunci serta tingkat persaingannya di mesin pencari dengan layanan Google Keyword Planner tersebut.


3. Mencari Supplier

Apabila sudah diputuskan produk apa yang ingin anda jual dan riset pasar pun telah anda lakukan, langkah berikutnya adalah anda harus mencari supplier untuk toko online anda. Anda dapat mencarinya melalui online di internet.

Atau lebih baik jika anda bisa menemukannya di sekitar lingkungan anda secara offline. Karena bila anda mencari di internet, supplier anda tersebut juga bisa memperbesar tingkat persaingan toko online anda di mesin pencari.


4. Pembuatan Toko Online

Apabila semua sudah disiapkan, kini waktunya anda membangun Toko Online milik anda yang pertama. Anda harus menentukan dulu sebelumnya, apa platform yang akan digunakan pada toko online tersebut.

Banyak pilihan platform yang bisa anda gunakan, seperti Blogspot, Joomla, OpenChart, Magento, atau Wordpress. Pilihlah yang menurut anda paling mudah dan user friendly.

Namun, sebelumnya ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan dalam membuat toko online ini:

Hosting

Hosting bisa diartikan sebagai media penyimpanan online yang akan digunakan untuk file-file atau data yang dibutuhkan dalam bangunan website.

Kapasitas hosting sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan. Pilihlah yang ukurannya sedang saja, karena paling juga kebutuhan anda lebih banyak digunakan untuk file-file gambar/foto.

Untuk awal sih, hosting dengan storage 3 Giga dengan unlimited bandwith nampaknya sudah cocok untuk toko online baru, bila suatu saat perlu ruang lebih lega baru anda bisa upgrade lagi.

Sebagai saran saja, untuk hosting server lokal anda bisa memilih Jogjahost, sedangkan untuk hosting server luar negeri anda dapat memilih Hawkhost atau Hostgator.

Domain

Domain ini merupakan alamat website dari toko online anda nantinya. Untuk pilihan yang bagus biasanya yang berekstensi .com.

Nama domain ini juga sebaiknya dicocokkan dengan branding anda, atau produk yang anda jual dalam toko tersebut, misalnya “www.namaprodukanda.com” atau “www.namatokoanda.”

Harga suatu ekstensi domain juga bisa beragam, namun anda bisa menggunakan kupon diskon yang biasanya banyak di share untuk mendapatkan harga yang lebih murah.

Untuk tempat sewa domain ini anda bisa menggunakan yang lokal seperti Idwebhost, atau luar negeri seperti Namecheap, dan Godaddy.

Template (Theme)

Pilihlah template yang sesuai dengan toko online anda. Banyak template-template yang memang khusus diperuntukkan untuk toko online, ada yang gratis dan ada yangberbayar.

Sebaiknya menggunakan warna-warna yang menarik bagi pembeli, ringan dalam penggunaan, fast loading dan tidak terlalu banyak javascript yang akan memberatkan toko online sehingga pengunjung akan lebih nyaman lihat-lihat barang dagangan di toko online anda.

Apabila anda kesulitan dalam penerapannya templatenya, anda bisa menggunakan jasa pembuatan toko online untuk lebih memudahkan sehingga anda bisa lebih fokus dalam berjualan.


Nah, setelah ketiga hal dalam pembuatan website toko online anda sudah dipenuhi, selanjutnya anda bisa mengisinya dengan konten-konten produk yang akan anda jual.

Disarankan dalam memposting foto, sebaiknya gambar diberi watermark supaya mencegah foto produk anda dicuri oleh orang lain dan disalahgunakan sehingga akan merugikan anda.


5. Gencar Melakukan Promosi

Toko online yang sudah anda buat tentunya tidak akan sendirinya bisa mendatangkan pengunjung. Namanya juga baru merintis, jadi ya anda butuh upaya yang gencar dalam mempromosikannya. Namun tetap harus diingat, jangan sampai terlalu berlebihan karena anda akan dianggap SPAM. Anda bisa menggunakan media sosial atau forum jual beli dalam mempromosikan toko online baru anda.

Dalam promosi toko online anda tentunya ada yang gratis dan ada juga yang berbayar. Media promosinya juga ada bermacam-macam, kalau yang gratis misalya situs-situs seperti OLX, Dino Market, Facebook, FJB Kaskus, dan sebagainya.

Sedangkan bila melalui media sosial seperti facebook, Blackberry Messanger, Twitter, Instagram, dan lain-lain.

Sedangkan bila anda ingin lebih cepat lagi mendatangkan traffik yang banyak maka sebaiknya menggunakan promosi yang berbayar atau dengan memasang iklan di situs-situs besar yang mempunyai traffik melimpah.

Contohnya anda dapat memasang iklan di Google Adwords, Facebook Ads, atau memasang link banner di blog atau situs bertraffik tinggi.


6. Merekrut Pekerja

Bila penjualan masih di bawah 10 paket perhari mungkin kita masih melakukan semuanya sendiri. Akan tetapi semua akan jadi merepotkan ketika penjualan toko online anda sudah meningkat.

Biasanya ketika penjualan sudah di atas 10 paket setiap harinya, anda bakalan kewalahan mengecek transaksi, melayani pertanyaan pembeli, melakukan packaging, mengantar counter jasa ekspedisi, dan pekerjaan-pekerjaan bila harus anda sendiri yang melakukannya.

Anda harus bisa menjaga kenyamanan serta motivasi kerja mereka. Memberikan bonus per transaksi yang terjadi di samping pemberian gaji pokok biasanya akan dapat meningkatkan semangat kerja dan loyalitas mereka kepada anda.

Tapi semua keahlian dalam mengurus toko online haruslah dimulai dari diri anda dulu, baru setelah itu anda dapat mengajarkannya kepada karyawan.


7. Mengelola Keuangan Usaha

Harus ada pengaturan yang jelas terhadap keuangan toko online anda. Semua harus dicatat dengan rapi mulai dari modal, keuntungan, hingga pengeluaran. Ditambah lagi bila anda sudah memiliki karyawan, maka anda memiliki kewajiban untuk menggajinya tepat waktu setiap bulan.

Jangan membeli barang-barang yang sekiranya belum diperlukan dalam bisnis anda, gunakan keuntungan toko online untuk hal-hal yang wajar dan dapat mendukung bisnis yang sedang anda bangun.

Anda bisa menggunakan software pencatatan keuangan toko online agar lebih mudah. Atau bisa juga memakai Excel bila anda rasa itu lebih mudah.


Itulah langkah-langkah yang harus anda persiapkan dan lakukan dalam memulai bisnis toko online. Pintar-pintar lah dalam mengelola keuangan serta belajar terus bagaimana cara marketing  online yang sukses. Semoga bermanfaat dan dapat mengantarkan anda ke gerbang kesuksesan.

Sumber:
http://www.tokoonlinepemula.com/tips-toko-online-2/8-langkah-awal-membangun-toko-online-untuk-pemula/

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Sukses Membangun Toko Online untuk Pemula"

  1. tips besar. Terima kasih banyak untuk informasi yang berguna ini .Jika Anda bertujuan membangun toko yang memenuhi semua persyaratan industri eCommerce modern. Maka di sini adalah ekstensi Magento menakjubkan yang saya telah menemukan beberapa hari yang lalu. Ini biaya yang efektif dan bermanfaat bagi pengguna serta untuk pemula. Check it out https://goo.gl/rC9Ira

    BalasHapus