3 Tips Negosiasi Bisnis yang Sukses Ala Steve Jobs

3 Tips Negosiasi Bisnis yang Sukses Ala Steve Jobs
Negosiasi merupakan suatu tindakan yang tidak mudah dilakukan. Dibutuhkan teknik-teknik khusus agar negosiasi bisa berjalan sesuai dengan rencana dan tujuan.

Bahkan, ada kalanya urusan negosiasi ini cukup sulit dilakukan oleh orang yang sebenarnya mempunyai latar belakang sekolah bisnis.

Steve Jobs, sang pendiri Apple dikenal sebagai orang yang ahli dalam teknik negosiasi. Perusahaannya dapat berkembang begitu besar, salah satunya berkat kesuksesan Steve Jobs dalam bernegosiasi.

Baca juga: 9 Hal Penting yang Perlu Dilakukan untuk Sukses Dalam Marketing

Salah satu contoh kepiawaiannya dalam negosiasi adalah ketika ia sukses bernegosiasi dengan semua studio musik besar dunia.

Steve Jobs juga berhasil negosiasi dengan AT&T (provider internet terbesar di Amerika) untuk mensubsidi para pengguna iPhone.

Terlihat jelas, dari hasil negosiasi tersebut, iTunes merevolusi industri musik dunia, dan hanya dalam waktu 2 tahun, iPhone sukses merebut 30 persen pangsa pasar smartphone di seluruh dunia.

Nah, seperti apa cara Steve Jobs dalam bernegosiasi? Berikut ini kami akan menjelaskan tips-tips sukses negosiasi ala Steve Jobs.


1. Kenali Produk Anda Hingga Bagian Paling Detail

Tanpa memahami produk hingga bagian paling detail, Anda akan sulit untuk memiliki peluang dalam memenangkan sebuah negosiasi.

Steve Jobs adalah orang yang memperhatikan semua produknya dengan sangat detail. Ia selalu terlibat dalam pembuatan produk terbaru agar dapat memastikan sendiri seperti apa kualitas produknya tersebut.

Dengan demikian, Steve Jobs sangat memahami detail semua produknya, dan ini memudahkannya ketika bernegosiasi dengan calon partner sehingga ia dapat menonjolkan berbagai keunggulan dari produk yang dihasilkan perusahaannya.


2. Yakin Dengan Visi yang Dimiliki

Tanpa keyakinan yang utuh terhadap visi utama perusahaan, maka Anda tidak akan mampu berjalan jauh untuk mencapai tujuan yang diharapkan.

Dengan Anda merasa yakin terhadap visi yang dimiliki, maka akan membantu dalam meyakinkan orang lain saat negosiasi bahwa betapa pentingnya perusahaan Anda di masa depan.

Steve Jobs adalah pemimpin perusahaan yang sangat percaya dengan visi dan produk yang dimiliki perusahaannya. Ia percaya bahwa Apple akan sanggup merubah dunia.

Ketika Anda merasa yakin terhadap visi yang dimiliki, maka Anda akan merasa bahwa pengorbanan memang layak untuk dilakukan dalam memperjuangkan visi tersebut.


3. Mintalah Yang Besar dan Perjuangkan Apa Yang Menjadi Tujuan Anda

Ketika memulai negosiasi, Steve Jobs mengajukan permintaan yang tidak mungkin dapat dipenuhi oleh perusahaan telekomunikasi mana pun di Amerika saat itu.

Steve Jobs meminta AT&T memberikan pelayanan kepada pelanggan dengan tarif hanya $50 per bulan untuk biaya voice call, sms unlimited, dan biaya data, dengan komisi $10 dari setiap pelanggan untuk Apple.

Hal ini awalnya sangat memberatkan pihak AT&T, namun dengan kombinasi antara pemahaman produk yang baik, analisa pasar yang tajam, dan perjuangan Steve Jobs yang gigih, AT&T akhirnya menyetujui permintaannya.


Itulah sedikit tips dari Steve Jobs dalam melakukan Negosiasi bisnis yang sukses. Semoga bermanfaat dan dapat membawa perusahaan Anda menjadi lebih tumbuh dan berkembang.

Sumber:
http://bercampur.blogspot.com/2014/12/3-tips-sukses-negosiasi-steve-jobs_6.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "3 Tips Negosiasi Bisnis yang Sukses Ala Steve Jobs"

Posting Komentar