Tips Jitu Untuk Sukses Berbisnis Hotel

Tips Jitu Untuk Sukses Berbisnis Hotel
Bisnis hotel merupakan bisnis yang dapat bertahan cukup lama dan sangat menguntungkan.

Satu hal yang pasti ketika Anda memiliki bisnis hotel adalah di kemudian hari nilai jual properti hotel Anda akan jauh lebih tinggi dari modal yang dikeluarkan saat membangunnya.

Bahkan, nilainya bisa mencapai berlipat-lipat apabila hotel Anda kerap ramai dikunjungi tamu dengan nilai omset yang besar.

Mungkin sedikit berbeda dengan bisnis lainnya, untuk dapat sukses dalam bisnis hotel diperlukan orang-orang yang memang mampu dalam memberi kenyamanan kepada para pelanggannya. Menyenangkan para tamu yang berkunjung atau menginap adalah tujuan utama dalam pelayanan.

Baca juga: Tips Membuka Usaha Kos-kosan di Kota Pelajar

Beberapa tips yang perlu dilakukan dalam hal teknis agar bisnis hotel yang Anda jalani meraih kesuksesan akan kami bagikan pada ulasan berikut ini.


1. Konsep yang Cemerlang

Dengan memiliki ide atau konsep hotel yang cemerlang, banyak pengusaha hotel yang sukses membangun bisnis ini dari awal.

Konsep yang mudah melekat di benak para pelanggan, biasanya berupa fasilitas dan pelayanan yang tidak dimiliki oleh hotel lain dan hanya ada di hotel Anda.


2. Modal yang Memadai

Ketika sebuah ide atau konsep yang matang tentang bisnis hotel telah Anda miliki, langkah selanjutnya adalah menyiapkan modal.

Besarnya modal harus disesuaikan dengan kebutuhan untuk membangun hotel, skala hotel, fasilitas yang disediakan, jumlah karyawan, operasional, promosi, dan lain-lain.

Jika modal yang Anda miliki kurang memadai, bisa juga mencari investor yang mau bekerja sama dengan Anda atau mengajukan pinjaman ke bank.

Tapi setidaknya Anda harus memiliki separuh dari modal yang dibutuhkan, kemudian separuh sisanya baru Anda mencari sumber modal dari pihak lain.


3. Pemilihan Lokasi yang Tepat

Pemilihan lokasi harus dilakukan secara cermat karena faktor ini akan berperan sangat penting bagi kesuksesan bisnis hotel Anda.

Pilihlah lokasi di tempat yang menurut Anda paling strategis dengan kondisi jalan yang ramai, misalnya dekat dengan pusat bisnis atau objek wisata.


4. Lakukan Studi Kelayakan

Perhitungan yang cermat dan analisis mendalam terhadap bisnis yang akan Anda bangun merupakan bagian dari sebuah studi kelayakan bisnis.

Hal ini akan sangat membantu Anda dalam memberikan gambaran yang akurat dan cermat mengenai prospek bisnis hotel ke depannya, keuntungan yang akan diperoleh dan berapa lama return of investment (ROI) dari bisnis tersebut. Baik secara teknis, maupun risiko dari kendala-kendala yang akan dihadapi.


5. Libatkan Konsultan Bisnis Profesional

Bisnis hotel bukanlah bisnis “kacangan” yang dalam arti siapa pun bisa melakukannya. Bisnis ini adalah bisnis besar yang membutuhkan modal tidak sedikit dan orang-orang dengan pengalaman yang baik dalam bisnis hotel.

Oleh sebab itu, sebaiknya Anda melibatkan seorang konsultan yang memang Anda percaya dan teruji pengalamannya dalam bidang bisnis perhotelan.

Keberadaan konsultan tersebut akan meringankan beban pekerjaan Anda dalam perencanaan bisnis hotel.

Jadi, Anda akan memiliki gambaran jelas tentang perencanaan secara mendetail terhadap operasional bisnis hotel tersebut.

Di samping itu, adanya konsultan juga akan membuat risiko pengeluaran menjadi lebih efisien, terutama bagi Anda yang belum pernah bergelut dalam bidang bisnis ini.

Contohnya, berbagai kesalahan akan dapat diminimalisir ketika Anda hendak membeli barang atau peralatan untuk hotel, atau mencegah kesalahan desain yang mengakibatkan bangunan hotel harus dibongkar, dan sebagainya.

Sumber:
http://www.tipswirausaha.com/post/read/86/tips-berbisnis-hotel.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Jitu Untuk Sukses Berbisnis Hotel"

Posting Komentar