Pengamatan yang Dilakukan Surveyor Perusahaan Pembiayaan

Pengamatan yang Dilakukan Surveyor Perusahaan Pembiayaan
Mungkin, skenario di bawah ini bukanlah hal yang asing bagi anda yang sudah pernah mengajukan kredit elektronik atau kredit motor sebelumnya:

Pertama, anda memberikan salinan KTP lalu menjawab data yang ditanyakan oleh sales.

Kedua, anda menerima telepon sari surveyor beberapa hari kemudian dan janjian untuk waktu pelaksanaan survey di tempat tinggal anda.

Baca juga: Fungsi dan Tugas Pokok Surveyor pada Perusahaan Pembiayaan

Ketiga, surveyor datang ke rumah, dan melakukan pekerjaannya, setelah itu pergi dan mengatakan bila hasilnya akan segera diberitahukan.

Tapi kira-kira apa saja ya, yang dilakukan oleh surveyor tersebut pada saat melakukan survey ke tempat anda?

Nah, berikut ini adalah apa saja acuan pengecekan yang dilakukan oleh surveyor pada saat melakukan survey ke rumah anda.


1. Pengecekan Kondisi Rumah

Surveyor dari perusahaan leasing akan melakukan survey ke tempat tinggal atau rumah anda dan biasanya ada beberapa hal yang perlu untuk ia ketahui seperti ukuran tempat tinggal (rumah) anda, kondisi atap apakah permanen atau semi permanen, apakah lingkungan rumah anda rawan bencana (kebakaran, banjir), apakah sekitar lingkungan rumah anda rawan pencurian atau tidak, dan lain-lain.

Pada dasarnya, surveyor ingin mengetahui bagaimana tingkat risiko anda terhadap rumah, dan lingkungan tempat tinggal anda.

Biasanya, apabila rumah anda rawan banjir, kebakaran, atau kemalingan, maka kemungkinan pengajuan anda bisa diterima cukup kecil.

Karena menurut data, banyak konsumen yang macet angsurannya dikarenakan barang lease nya tidak bisa digunakan karena rusak akibat bencana.


2. Pengecekan Interior Rumah

Biasanya, surveyor leasing juga akan mengecek interior tempat tinggal anda. Beberapa hal yang akan dicek seperti perabotan apa saja yang telah dimiliki dan tujuan dari kredit barang tersebut.

Misalnya, jika konsumen hanya membutuhkan 1 unit mesin cuci saja dan sudah tersedia di rumahnya, namun ingin kredit mesin cuci lagi, tentu saja akan sedikit meragukan bagi pihak leasing.


3. Pengecekan Kemampuan Bayar

Pada pengecekan kemampuan bayar ini, hal yang biasanya surveyor tanyakan adalah pendapatan anda tiap bulan yang dibuktikan oleh slip gaji atau fotocopy buku rekening tabungan selama tiga bulan terakhir apabila anda adalah seorang wirausahawan.

Di samping itu, surveyor juga akan menanyakan apakah anda memiliki hutang atau angsuran kredit lainnya.


4. Pengecekan Pekerjaan

Hal yang akan surveyor cari tahu tentang pekerjaan anda, biasanya yaitu di mana lokasi anda bekerja, bagaimana status karyawan di tempat anda bekerja apakah karyawan tetap atau kontrak, bagaimana bentuk usaha perusahaan atau tempat anda bekerja.


5. Pengecekan Anggota Keluarga yang Menjadi Tanggungan

Poin berikutnya, surveyor leasing akan mengecek berapa tanggungan dalam keluarga anda. Hal yang ditanyakan biasanya adalah berapa anak yang anda miliki, apakah biaya orang tua anda sehari-hari juga anda tanggung, apakah anda tulang punggung keluarga satu-satunya, apakah pasangan anda bekerja juga, dan berapa saja usia anak yang menjadi tanggungan anda.


6. Pengecekan Lingkungan Rumah

Surveyor akan bertanya-tanya kepada orang sekitar tempat tinggal anda untuk mengecek lingkungan sekitar anda.

Contohnya, surveyor akan menanyakan apakah tetangga mengenal anda, hal ini untuk memastikan bahwa anda memang benar-benar warga di daerah tersebut dan sering bertatap muka dengan para tetangga.


Nah, itulah beberapa hal yang biasanya surveyor leasing lakukan saat melakukan survey kepada calon konsumennya.

Dari poin-poin di atas, tentunya anda dapat mengetahui dan lebih mempersiapkan diri ketika memang ada kunjungna surveyor ke rumah anda.

Sumber:
http://www.arjunaelektronik.com/pengecekan-yang-dilakukan-surveyor-kredit-elektronik/

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengamatan yang Dilakukan Surveyor Perusahaan Pembiayaan"

Posting Komentar