Ternyata Banyak Fakta Menarik Tentang Alis yang Belum Diketahui

Ternyata Banyak Fakta Menarik Tentang Alis yang Belum Diketahui
Alis merupakan bagian mata yang penampilannya cukup sering diperhatikan oleh para wanita.

Wanita tentu akan terlihat lebih menarik jika memiliki alis yang tebal dan memiliki garis sempurna.

Namun, ternyata ada fakta-fakta lain yang menarik tentang alis, dan mungkin belum anda ketahui sebelumnya.

Apa sajakah fakta menarik tersebut? Simak ulasannya di bawah ini!

Baca juga: Kebiasaan Yang Dapat Membuat Hubungan Asmara Tetap Harmonis

1. Ternyata alis mempunyai manfaat yang sangat besar bagi wajah. Karena alis, mata anda jadi terlindung dari keringat, hujan, dan substansi lainnya dari atas wajah yang dapat masuk ke mata.

2. Persis layaknya rambut di kepala kita, seiring usia seseorang yang bertambah, alispun dapat menipis. Selain itu, penipisan alis juga bisa dikarenakan masalah hormon, kurangnya nutrisi yang diperlukan tubuh, dan efek negatif dari obat-obatan.

3. Kulit di sekitar alis bisa menjadi sangat sensitif, biasanya setelah melakukan waxing kerap terlihat warna kemerahan. Tapi rona kemerahan ini tergantung pula pada jenis kulit dan bagaimana kulit bereaksi terhadap zat yang dapat membuat iritasi. Untuk itu, ketika anda hendak menghadiri sebuah acara penting maka disarankan agar tidak melakukan pencabutan rambut alis. Sebab, rona kemerahan yang timbul tidak bisa hilang dalam sekejap.

4. Tentunya anda pernah mendengar tentang penyambungan bulu mata (eyelash extension). Ternyata ini juga bisa dilakukan pula pada alis, dengan tujuan agar alis terlihat lebih tebal. Banyak metode yang bisa dilakukan dalam penyambungan rambut alis ini, salah satunya seperti menggunakan rambut individual, baik asli maupun sintetik dan menempelkannya pada alis. Biasanya penyambungan alis ini mampu bertahan sampai 2 minggu.

5. Alis adalah salah satu hal yang memiliki peran penting dalam mengenali wajah seseorang. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh para ahli di Massachusetts Institute of Technology (MIT), USA, para responden diminta untuk mengenali wajah selebriti melalui tampilan digital. Beberapa gambar selebriti ditampilkan tanpa adanya mata atau alis di wajahnya. Hasilnya, wajah yang tanpa mata lebih mudah dikenali, ketimbang wajah yang tanpa alis. Berdasarkan hasil dari penelitian ini, para ahli menyimpulkan bahwa peranan penting juga dimiliki oleh alis untuk mengenali wajah seseorang.

6. Bentuk wajah juga mempengaruhi baik tidaknya bentuk alis. Dijelaskan oleh para ahli bahwa jika anda mempunyai wajah bulat, kurang cocok bagi anda bila bentuk alisnya sedikit melingkar. Sedangkan bagi anda dengan wajah berbentuk hati, sebaiknya mencoba lengkungan alis yang lebih dramatis, begitu juga dengan wajah berbentuk persegi sebaiknya cobalah lengkungan alis bersiku. Lalu, untuk anda yang berwahah oval, disarankan untuk mengaplikasikan bentuk alis yang tegas.

Sumber:
http://female.kompas.com/read/2015/02/28/160000120/6.Fakta.Menarik.Tentang.Alis.yang.Perlu.Anda.Ketahui

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ternyata Banyak Fakta Menarik Tentang Alis yang Belum Diketahui"

Posting Komentar