3 Peluang Usaha untuk Pelajar modal kecil

Hidup di zaman seperti sekarang ini, masalah perekonomian bukan lagi menjadi masalah yang luar biasa. Sebab di mana-mana banyak orang yang kesulitan ekonominya. Anak-anak pintar yang seharusnya bisa mengenyam pendidikan, menjadi korban kesulitan ekonomi yang dihadapi orang tuanya. Mereka yang kurang mampu tidak bisa melanjutkan sekolah. 

Mau bagaimana lagi? Jaman sudah seperti terbalik, bahkan sekolah-sekolah negeri milik pemerintah yang seharusnya menjaring siswa-siswi pintar malah menomorsatukan uang. Tidak sedikit pelajar pintar yang sudah masuk ke sekolah negeri milik pemerintah kemudian memilih berenti sekolah karena mahalnya biaya pendidikan.

Hal seperti ini seharusnya tidak bisa dibiarkan begitu saja. Anda yang merupakan seorang pelajar dan ingin membantu meringankan beban orang tua dengan berusaha memenuhi kebutuhan sendiri sebagai seorang pelajar. Anda bisa memilih menjadi seorang pengusaha kecil-kecilan. Trik pertamanya adalah mulailah mencari ide peluang usaha untuk pelajar dari sekarang juga. Mulailah menyisikan sejumlah uang yang diberikan oleh orang tua untuk membangun sebuah usaha.

Tapi, apa saja peluang usaha yang bisa dilakukan oleh seorang pelajar? Ada, kok! Di bawah ini saya berikan beberapa contohnya, anda bisa memilih salah satu ataupun semuanya.

Ide Peluang Usaha untuk Pelajar

1. Menjual Pulsa

Pelajar jaman sekarang, handphone bukan lagi hal yang mustahil untuk dimiliki. Mulailah menyisihkan uang yang diberikan orang tua sedikit demi sedikit. Jika sudah terkumpul setidaknya sebanyak Rp 100.000,- anda bisa memulai berjualan pulsa. Gunakan uang tersebut untuk membeli saldo pulsa, kemudian kumpulkan rupiah demi rupiah untung dari menjual pulsa. Jika rajin menabung, pasti modal kecil itu bisa menjadi besar nantinya.

2. Menjadi Reseller

Satu lagi peluang usaha untuk pelajar yang sangat cocok dan tanpa modal. Seperti yang sudah saya katakan di atas bahwa pelajar jaman sekarang sudah tidak asing lagi dengan teknologi seperti handphone, begitu juga dengan jaringan internet. Untuk memulai menjadi seorang reseller hanya dibutuhkan handphone dan jaringan internet. gunakanlah handphone anda untuk berjualan sebagai seorang reseller. Tugas pertama anda ialah menemukan penjual yang mau menjadi suplier anda dan bisa dipercaya. Kemudian mulailah memasarkan produk milik suplier dengan rajin dan tekun.

3. Guru Private

Satu lagi keunggulan anak jaman sekarang dibanding anak jaman dulu, ialah pintar berbicara dan bergaul. Anda yang memiliki pergaulan dengan banyak teman baik serta memiliki kemampuan atau skill, bisa memilih menjadi seorang guru private. Jualah keahlian anda untuk mendapatkan uang dengan menjadi guru private di malam hari ataupun di akhir pekan.

Nah, itualah beberapa peluang usaha untuk pelajar yang bisa dilakukan tanpa modal uang. Beberapa peluang usaha di atas sangat cocok untuk para pelajar. Kunci suksesnya ialah ketekunan dan rajin menabung, hingga uang bisa terkumpul untuk memenuhi kebutuhan sebagai seorang pelajar.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "3 Peluang Usaha untuk Pelajar modal kecil"

Posting Komentar