Kiat Memilih Agen Asuransi Jiwa yang Tepat

Sangatlah penting untuk anda bisa memilih agen asuransi yang baik. Solusi asuransi yang tepat akan anda dapatkan dan pengalaman berasuransi anda nantinya juga bisa jadi menyenangkan dengan memilih agen asuransi yang tepat.

Anda harus ingat pula bahwa nantinya hubungan anda dan keluarga dengan perusahaan asuransi tersebut akan berjalan untuk jangka panjang, mungkin saja bisa melampaui sisa usia hidup anda.

Agen asuransi merupakan orang yang nantinya mewakili anda di hadapan perusahaan asuransi dan sebaliknya juga mewakili perusahaan asuransi di hadapan anda. Untuk itulah, berikut ini kami akan berbagi mengenai kiat-kiat memilih agen jiwa yang tepat.

Baca juga: Definisi Asuransi Jiwa dan Istilah-istilah yang Terkait di Dalamnya


1. Agen Asuransi yang Dipilih Harus Memiliki Integritas

Integritas merupakan hal paling penting yang harus dimiliki oleh seorang agen asuransi. Dalam polis asuransi terdapat banyak fitur yang cukup kompleks, namun semuanya tidak sama tingkat pentingnya.

Tidak sedikit agen asuransi yang melakukan “hit and run”, hanya bagus di saat menjual tetapi layanan purna jual tidak mereka pedulikan.

Mereka para agen tersebut hanya merekomendasikan produk tertentu dengan alasan tidak lain karena ingin memperoleh komisi yang lebih tinggi.

Oleh sebab itu, penting untuk anda memilih agen asuransi yang bisa bertindak menjadi mitra anda, tidak seolah-olah memaksa anda untuk membeli produk, mengusulkan beberapa alternatif, dan bersedia memberikan informasi tambahan terhadap produk yang ditawarkannya.

Anda berhak untuk beralih ke agen lain bila terlalu banyak tekanan yang anda dapatkan untuk cepat membeli.

Anda bisa meminta rekomendasi dari teman-teman, anggota keluarga, rekan kerja, atau profesional lain yang pernah bekerja sama dengan anda guna mendapatkan agen asuransi yang tepat.

Apabila anda yang didatangi oleh agen asuransi, mintalah referensi para nasabah yang pernah dilayaninya. Dengan begitu, anda bisa lakukan pengecekan dari nasabah-nasabahnya tersebut.


2. Agen Asuransi yang Anda Pilih Haruslah Profesional

Pastikan agen yang anda pilih mempunyai keahlian guna memenuhi kebutuhan asuransi anda. Seorang agen asuransi jiwa untuk dapat menjual produk asuransi haruslah telah mendapatkan lisensi dari Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI).

Apalagi jika dia menjual produk asuransi unit-link, tambahan lisensi khusus haruslah ia miliki. Seorang agen mesti lulus dalam sejumlah ujian kompetensi di bidangnya untuk mendapatkan semua lisensi tersebut.

Informasi produk yang tidak akurat atau menyesatkan nasabahnya bisa saja diberikan oleh agen asuransi yang tidak berlisensi.

Selanjutnya, anda juga harus mengetahui spesialisasi agen. Beberapa agen asuransi biasanya mengkhususkan diri pada asuransi jiwa tradisional, sedangkan yang lainnya mungkin lebih mendalami bidang asuransi kumpulan, asuransi kesehatan, atau asuransi jiwa unit-link. Di samping spesialisasi, kualifikasi agen juga harus anda ketahui.

Seorang agen asuransi memerlukan beberapa gelar profesional seperti Chartered Financial Consultant (ChFC), Certified Financial Planner (CFP), Chartered Life Underwriter (CLU), dan Life Underwriter Training Council Fellow (LUTCF) sehingga menunjukkan bahwa agen tersebut telah dapat menyelesaikan pelatihan lanjutan, serius dengan pengembangan profesinya, dan lulus ujian yang ketat.

Seorang yang telah memasuki jajaran elit agen papan atas biasanya menjadi anggota Million Dollar Round Table (MDRT).

Mereka yang berada di dalamnya pastilah sudah mempunyai daftar nasabah yang banyak, mengikuti kode etik profesi yang ketat, dan pengalaman yang cukup lama di bidang asuransi.


3. Lakukan Perbandingan dari Beberapa Agen

Bila perlu, temuilah setidaknya dua agen asuransi secara langsung sebagai perbandingan dalam hal karakter dan kualifikasi agen serta kesesuaian produk yang ditawarkan.

Kontak langsung sangatlah diperlukan untuk menilai seseorang. Agen asuransi yang bagus akan dengan tekun mendengarkan dan mengajukan pertanyaan tentang kondisi yang anda hadapi serta membantu dalam menyusun solusi asuransi yang tepat sesuai kebutuhan spesifik anda.

Carilah agen lain, bila setelah tatap muka dilakukan anda merasa tidak nyaman, atau merasa tidak yakin agen tersebut bisa menyediakan layanan yang anda inginkan.

Sumber:
http://blogasuransikesehatan.blogspot.com/2015/05/tiga-tips-memilih-agen-asuransi.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kiat Memilih Agen Asuransi Jiwa yang Tepat"

Posting Komentar