Jadi Blogger, Salah Satu Cara Cari Uang di Internet

Teknologi di dunia semakin maju dengan pesatnya, begitu juga dengan teknologi di Indonesia. Bayangkan saja, di tahun 2010 lalu masyarakat pedesaan di Indonesia harus pergi ke kota untuk bisa merasakan yang namanya jaringan internet. Sekarang ini, masyarakat pedesaan pun sudah bisa merasakan jaringan internet dari rumahnya sendiri. Perkembangan teknologi internet yang semakin pesat membuat keuntungan untuk banyak pihak.

Ya, kita sebagai masyarakat Indonesia sebenarnya diuntungkan dengan perkembangan jaringan internet, kalau kita mampu mengambil berbagai hal positif di dalamnya. Salah satu keuntungan yang bisa didapatkan lewat internet ialah informasi dunia yang secepat kilat. Jika dulu untuk mengetahui perkembangan dunia kita harus membaca koran atau menonton televisi, sekarang kita sudah bisa mendapatkan informasi perkembangan dunia lewat internet.


Semua informasi ada di internet, ini juga yang sering dimanfaatkan oleh anak-anak kuliahan dan para pelajar. Namun tidak hanya kedua hal itu saja, kita juga bisa memanfaatkan internet sebagai cara cari uang di internet. Bagaimana caranya? Sebenarnya ada banyak sekali peluang bisnis online yang bisa dilakukan. Namun yang paling banyak diminati adalah menjadi seorang blogger.

Ide Cara Cari Uang di Internet Menjadi Blogger
Untuk mendapatkan uang lewat internet, anda bisa mencoba menjadi seorang blogger. Blogger di sini bukan hanya membuat blog asal-asalan. Anda perlu memiliki modal awal untuk membeli domain dan hosting. Barulah sebuah blog bisa dibuat, tapi belum juga bisa menghasilkan uang.

Agar blog bisa menghasilkan uang, anda harus menjadikannya blog yang masuk di halaman 1 pencarian google. Caranya ialah dengan memuat konten berkualitas di blog tersebut. Konten ini bisa berupa video, tapi lebih banyak yang berupa artikel.Konten untuk blog harus lulus uji plagiat oleh google. Jika tidak, sebagus apapun konten yang dibuat percuma saja karena google tidak akan memasukkannya di halaman pencarian google karena dianggap plagiat.

Cara cari uang di internet dengan menjadi blogger cukup menjanjikan. Namun untuk membuat artikel yang bagus, anda harus menjadi seorang penulis yang baik. Selain itu juga pengetahuan diperlukan agar tidak menciptakan artikel yang sama dengan milik orang lain. Untuk menemukan gagasan atau ide pokok untuk membuat artikel, anda bisa mencoba dengan beberapa cara.

Berbagai cara untuk mendapatkan ide atau kata kunci yang bagus seperti memanfaatkan kotak pencarian google, mengintip dari blog orang lain, dan bisa juga dengan melihat dari berbagai forum. Jika anda pandai mengolah kata, maka itu akan menjadi nilai tambah untuk menciptakan artikel yang bagus.

Nah, seperti itulah pembahasan mengenai cara cari uang di internet dengan menjadi seorang blogger. Dibutuhkan kesabaran ekstra sampai blog bisa menghasilkan uang. Untuk anda yang tidak menggunakan teknik SEO, mungkin butuh waktu selama 8 bulanan. Hal yang paling penting anda harus fokus pada konten yang berkualitas, jangan mengharapkan hasilnya terlebih dulu.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jadi Blogger, Salah Satu Cara Cari Uang di Internet"

Posting Komentar